Jika kamu tertarik untuk membeli smartphone gaming, maka
ulasan kami di bawah ini wajib kamu baca. Sebab, kami akan memberikan ulasan mengenai
hal-hal apa saja yang perlu kamu perhatikan jika ingin membeli ponsel gaming. Apa
sajakah itu? Simak ulasan berikut ini.
Smartphone gaming akhir-akhir ini semakin populer di
kalangan pecinta gadget apalagi dengan semakin populernya berbagai game online
membuat keberadaan smartphone yang tahan banting untuk dipakai bermain game
semakin dicari.
Smartphone yang mumpuni untuk kebutuhan gaming biasanya
memiliki spesifikasi gahar dengan berbagai fitur yang mendukung dalam bermain
game lebih lancar.
Selain itu, ponsel gaming juga dinilai dapat memenuhi
seluruh kriteria banyak orang dalam menggunakan ponsel. Sehingga, tidak banyak
orang yang kecewa jika menggunakan
ponsel gaming untuk kebutuhan media sosial.
Namun, ada banyak sekali orang yang kurang mengetahui
bagaimana cara untuk melihat ponsel gaming yang tepat. Nah, jika kamu tertarik
untuk membeli smartphone gaming, kamu perlu memerhatikan beberapa hal di bawah
ini guna memaksimalkan kamu dalam membeli hp.
Hal-hal apa sajakah itu? Berikut penjelasannya.
1. RAM
Random Access Memory (RAM) merupakan hal penting pertama
yang mesti diperhatikan saat memilih smartphone gaming.
Usahakan kamu memilih smartphone yang memiliki RAM minimal
4GB. Sebab mobile gaming saat ini memiliki memori yang cukup besar untuk itu
perlu diimbangi dengan RAM smartphone mumpuni.
Dengan memiliki RAM yang mumpuni, maka para gamers akan
terbebas dari lag atau gangguan saat bermain game. Sehingga kemampuan gaming
kamu bisa terasah lebih maksimal.
2. Layar
Faktor lain yang mesti diperhatikan yakni layar. Usahakan
kamu memilih layar smartphone yang telah menggunakan teknologi Super AMOLED
sehingga mampu menyajikan gambar super tajam dan berkarakter.
Keunggulan dari layar tipe ini tidak hanya sebatas itu saja.
Super AMOLED memiliki kemampuan responsif yang cukup ciamik.
Sehingga mempermudah para gamers untuk bermanuver saat
bermain game. Kehebatan lainnya, layar ini memiliki konsumsi daya yang cukup
hemat.
Sebab panel Super AMOLED mengkonsumsi daya yang lebih rendah
karena tidak membutuhkan backlight tambahan.
3. Kapasitas baterai
Kemudian yang juga tidak bisa diganggu-gugat selain
spesifikasi tentu kapasitas baterai. Ponsel gaming dengan kemapuan gahar plus
baterai tahan lama adalah paduan maksimal yang tidak dapat dipisahkan.
Untuk itu, perhatikan kapasitas yang dibawanya dan yang
tidak kalah penting, apakah ponsel tersebut sudah dilengkapi fitur fast
charging saat proses pengisian daya? Coba perhatikan lebih baik lagi kemampuan
sektor dapur daya ini.
4. Chipset
Setiap vendor atau brand pasti punya adalah chipset andalan
masing-masing, Misalnya iPhone dengan SOC Bionic, minimal pilih SOC Apple
Bionic 12 atau yang lebih tinggi.
Kalau Samsung dengan Exynos dan minimal pilihlah SOC Exynos
9000 series ke atas. Kemudian Huawei dengan Kirin, pilihlah minimal SOC Kirin
900 series ke atas.
Selanjutnya Qualcomm dengan Snapdragonnya dan minimal SOC
yang kalian pilih berada di 700 series keatas.
Dan yang terakhir adalah MediaTek yang punya banyak varian
series diantara SOC yang lainnya, kalian bisa pilih SOC MediaTek minimal Helio
G70 keatas, Helio P90 keatas dan Dimensity 700 ke atas.
Minimal seri chipset tersebut yang sudah disebutkan diatas
sudah mumpuni untuk melakukan berbagai aktivitas biasa di smartphone maupun
memainkan game-game berat tanpa lag yang berarti.
5. Jaringan 5G
Salah satu masalah yang cukup menyebalkan saat bermain game
yakni gangguan jaringan.
Masalah tersebut tentu bisa membuat para gamers secara
spontan agar keluar dari game yang sedang dimainkan. Imbasnya, para pemain bisa
mengalami kekalahan atau bahkan turun peringkat.
Oleh karena itu agar masalah tersebut tidak terjadi,
smartphone perlu didukung jaringan yang mumpuni seperti 5G.
Jika dibandingkan dengan generasi pendahulunya 4G, 5G
memiliki sambungan internet yang memiliki kemampuan cukup ciamik.
Bahkan, jaringan 5G dinilai memiliki kecepatan internet yang
jauh lebih cepat hingga 10 kali lipat dibandingkan dengan 4G.
Nah, itulah informasi mengenai 5 hal yang harus diperhatikan
sebelum membeli HP gaming. Semoga ulasan kami dapat membantu kamu dan selamat
mencoba!
0 Komentar